Liputan6.com, Tangerang: Takdir memang ditentukan oleh Tuhan. Oleh karenanya, manusia tak bisa berbuat apapun ketika Yang Kuasa menakdirkan seorang untuk kembali kepada-Nya atau belum saatnya. Hal tersebut diamini vokalis band Hijau Daun, Dide. Betapa tidak, saat kejadian gempa bumi yang mengguncang sebagian besar kawasan di Sumatra Barat 30 September lalu, Dide bersama personel Hijau Daun lainnya dijadwalkan menghibur Padang, Sumbar.
Beruntung, karena kesalahan panitia acara, mereka tidak jadi manggung di Padang melainkan di Bukittinggi. “Jika seandainya kita jadi manggung di Padang, hotel yang rencananya kami tempati Bumi Minang hancur rata dengan tanah, enggak tahu lagi kita bisa nyelamatin diri atau enggak,” ujar Dide ketika ditemui di Bandar Udara Soekarno-Hatta, Tangerang, Banten, seperti dikutip dari progam Hot Shot SCTV, Ahad (4/10).
Saat itu, Dide mengaku tengah beristirahat bersama keempat temannya di Hijau Daun di sebuah hotel di Kota Bukittinggi. Saat gempa terjadi, grup musik asal Teluk Betung, Bandar Lampung tersebut mengaku merasakan guncangan hebat sehingga hotel yang mereka tempati retak-retak.
Sementara itu, artis Nirina Zubir dan Acha Septriasa merasakan kesedihan akibat gempa bumi yang mengguncang Ranah Minang. Sebab, beberapa sanak keluarganya masih ada yang tinggal di sana. Penyanyi Acha Septriasa misalnya yang mengaku masih ada keluarga yang tinggal di Padang dan hingga kini masih belum ada kabarnya. “Kebetulan aku di sana masih ada dua keluarga, alhamdulilah yang satu keluarga udah ketemu, cuma yang satunya lagi belum ada kabar,” ujar mantan kekasih Irwansyah ini.
Nirina Zubir yang ayahnya masih di Padang juga merasa khawatir. Sang ibu Cut Indria Martini mengaku bersyukur saat mendapat kabar dari sang suami yang selamat. (BJK/AND)
Source : liputan6.com
Filed under: Berita |
tiada kata lagi yang petut diucapkan selain bersyukur….